HADI, PUTRA (2025) PENGARUH TINGKAT EC ( Electrical conductivity) PADA BEBERAPA VARIETAS CABAI MERAH DENGAN SISTEM KAPILER. Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.
Skripsi_fitri full.pdf - Other
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Pengaruh Tingkat
EC ( Electrical Conductivity) Pada Beberapa Varietas Cabai Merah sistem
kapiler. Metode yang digunakan adalah Eksperiment dengan sistem kapiler
menggunakan Rancangan Split plot (Petak terbagi) dalam Rancangan Acak
Lengkap (RAL) yang terdiri dari petak utama yaitu tingkat pemberian Electrical
conductivity (E) yang terdiri dari 3 taraf, yaitu : E1 =Tingkat pemberian EC 2,0
mS/cm. E2 =Tingkat pemberian EC 2,5 mS/cm. E3 = Tingkat pemberian EC 3,0
mS/cm. Dan anak petak terdiri dari 3 taraf perlakuan, yaitu 3 varietas cabai merah
: V1 = Lado F1, V2 = Kawat, V3 = Laris. Parameter yang diamati pada penelitian
ini antara lain : tinggi tanaman, diameter batang, jumlah cabang produksi, Total
Berat Buah, Pengaruh Tingkat EC ( Electrical Conductivity) Pada Beberapa
Varietas Cabai Merah. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa :
perlakuan tingkat Electrical Conductivity (EC) dengan beberapa varietas cabai
merah pada sistem kapiler tidak berpengaruh nyata terhadap Diameter Batang,
Jumlah Cabang Produksi, Total Berat Buah, Tinggi Tanaman (2,3,5,6,7) MST
namun pada minggu ke 4 bepengaruh nyata. Untuk parameter Tinggi Tanaman
perlakuan terbaik terdapat pada EC 2,0 mS/cm varietas Lado F1, parameter
Diameter Batang terbaik terdapat pada 2,5 mS/cm varietas laris, Jumlah Cabang
Produksi terbaik terdapat pada 2,0 mS/cm varietas lado F1 dan Total Berat Buah
perlakuan terbaik terdapat pada EC 2,5 mS/cm varietas Laris.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Electrical Conductivity, Lado f1, kawat, Laris. |
| Subjects: | Teknologi > Pertanian dan Teknologi Berkaitan > Tanaman Kebun (Hortikultrura); Sayur-sayuran |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi |
| Depositing User: | wisudawan faperta |
| Date Deposited: | 24 Oct 2025 03:05 |
| Last Modified: | 24 Oct 2025 03:05 |
| URI: | http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/1122 |
