Search for collections on Repository UNIKS

ANALISIS PEMASARAN TELUR AYAM RAS DI KECAMATAN KUANTAN MUDIK (STUDI KASUS BUMDES DESA AURDURI)

Indri, Febrianti (2022) ANALISIS PEMASARAN TELUR AYAM RAS DI KECAMATAN KUANTAN MUDIK (STUDI KASUS BUMDES DESA AURDURI). Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.

[thumbnail of FINISH SKRIPSI INDRI FEBRIANTI.pdf] Text
FINISH SKRIPSI INDRI FEBRIANTI.pdf - Other

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola pemasaran Telur Ayam Ras, mengetahui margin tiap lembaga pemasaran telur ayam, mengetahui gambaran keuntungan lembaga dan saluran pemasaran telur ayam, dan mengetahui tingkat efisiensi pemasaran telur ayam pada masing-masing saluran pemasaran di Bumes Desa Aurduri Kecamatan Kuantan Mudik. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Aurduri Kecamatan Kuantan Mudik Kabupaten Kuantan Singingi pada bulan Januari sampai Oktober 2022. Data yang digunakan terdiri dari data primer dan data sekunder . Hasil penelitian yang diperoleh adalah sistem pemasaran telur ayam ras di Kecamatan Kuantan Mudik Kabupaten Kuantan Singingi terdiri dari dua saluran pemasaran saluran I yaitu dari usaha telur ayam ke pedagang kemudian ke konsumen. Dan saluran pemasaran II yaitu dari bumdes ayam petelur langsung ke konsumen. Biaya pemasaran yang dikeluarkan pada saluran I selama proses pemasaran yaitu sebesar Rp.3093,33. Dan pada saluran II sebesar Rp.746,67.Pada saluran ini pedagang memiliki margin sebesar Rp. 100/butir. Sedangkan keuntungan yang didapat oleh pedagang dalam lembaga pemasaran telur ayam pada saluran I sebesar Rp. 2.053.33/Produksi. Dan saluran pemasaran II sebesar Rp.1.653.33. Persentase farmer share’s pada saluran I sebesar 1,92% dan pada saluran II 0,96%. Rasio keuntungan terhadap biaya pada saluran I sebesar 1,19% dan 2,21%. Dan efisiensi pada lembaga saluran pemasaran telur ayam ras di Kecamatan Kuantan Mudik Kabupaten Kuantan Singingi yaitu sebesar 0,80% dan 3,35%

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Telur ayam ras, Saluran Pemasaran, Margin, Efesiensi
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Peternakan
Depositing User: Siswa Magang -
Date Deposited: 23 Jul 2024 06:57
Last Modified: 23 Jul 2024 06:57
URI: http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/352

Actions (login required)

View Item
View Item