Search for collections on Repository UNIKS

KERAGAAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI BEBERAPA VARIETAS KEDELAI UNGGUL (Glycine max (L.) Merril) PADA TANAH ULTISOL

Sri, Ramadona (2022) KERAGAAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI BEBERAPA VARIETAS KEDELAI UNGGUL (Glycine max (L.) Merril) PADA TANAH ULTISOL. Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.

[thumbnail of SKRIPSI SRI RAHMADONA.pdf] Text
SKRIPSI SRI RAHMADONA.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Keragaan
Pertumbuhan Dan Produksi Beberapa Varietas Kedelai Unggul (Glycine max (L.)
Merril) Pada Tanah Ultisol.. Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan
Acak Kelompok (RAK) Non Faktorial yang terdiri dari 5 taraf perlakuan dan 3
ulangan. Adapun perlakuannya yaitu Vl = Varietas Anjasmoro, V2 = Varietas
Dena 2, V3 = Varietas Dega 1, V4 = Varietas Devon 1, V5= Varietas Detap 1.
Semua perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Sehingga terdapat 15 kombinasi
percobaan. Data-data dianalisis secara statistik, dengan uji lanjut beda nyata jujur
(BNJ) pada taraf 5%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa
penggunaan berbagai varietas tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap
semua parameter pengamatan. Namun demikian hasil perlakuan terbaik pada
parameter tinggi tanaman Varietas Detap 1 (V5) dengan rerata yaitu 68,50 cm,
umur berbunga Varietas Dega 1 (V3) dengan rerata yaitu 34,00 HST, umur panen
Varietas Dega 1 (V3) dengan rerata yaitu 71,00 HST, jumlah polong Varietas
Anjasmoro (V1) dengan rerata yaitu 235,81 polong, jumlah polong bernas
Varietas Anjasmoro (V1) dengan rerata yaitu 229,86 polong, berat polong
Varietas Anjasmoro (V1) dengan rerata yaitu 92,60 gram dan berat 100 biji
Varietas Dega 1 (V3) dengan rerata yaitu 230,00 gram.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kedelai, varietas, ultisol, pertumbuhan, produksi
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: Siswa Magang -
Date Deposited: 18 Jul 2024 07:55
Last Modified: 18 Jul 2024 07:55
URI: http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/388

Actions (login required)

View Item
View Item