Search for collections on Repository UNIKS

EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL SISTEM AKUNTANSI PENGELUARAN KAS SIMPAN PINJAM PADA BUMDes DANAU INDAH DESA BUKIT PEDUSUNAN KECAMATAN KUANTAN MUDIK KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

Sukardiantoni, - (2023) EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL SISTEM AKUNTANSI PENGELUARAN KAS SIMPAN PINJAM PADA BUMDes DANAU INDAH DESA BUKIT PEDUSUNAN KECAMATAN KUANTAN MUDIK KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.

[thumbnail of Skripsi_sukardiantoni.pdf] Text
Skripsi_sukardiantoni.pdf - Other

Download (1MB)

Abstract

Peneitian ini dilakukan pada BUMDes Danau Indah yang ada di Desa Bukit Pedusunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengendalian internal yang diterapkan oleh BUMDes Danau Indah. Selain itu, penelitian ini juga menjelaskan bagaimana sistem pengeluaran kas yang diterpakan di BUMDes Danau Indah. Pokok masalah utama yang dijelaskan peneliti adalah sebagai berikut: untuk melihat bagaimana sistem pengendalian internal yang diterapkan oleh BUMDes Danau Indah apakah sesuai dengan sistem pengendalian internal menurut Commite of Sponsoring Organizations (COSO). Jenis penelitian ini adalah studi kasus yang dilakukan di BUMDes Danau Indah Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan Singingi, Riau. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Tenik analisis data yaitu uji kapatuhan dan kesesuaian dengan teori. Hasil penelitian menunjukan bahwa sebagian besar aktivitas pengendalian internal BUMDes Danau Indah telah sesuai dengan pengendalian internal menurut COSO. Hanya dua subkomponen yang tidak sesuai yaitu yang terdapat di dalam komponen lingkungan pengendalian dan pengawasan kinerja

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengendalian Internal, Sistem Akuntansi, Pengeluaran Kas.
Subjects: Manajemen & ilmu-ilmu Terapan > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email pustakauniks@gmail.com
Date Deposited: 14 Aug 2024 03:24
Last Modified: 14 Aug 2024 03:24
URI: http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/411

Actions (login required)

View Item
View Item