Search for collections on Repository UNIKS

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF RECONNNECTING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SKI KELAS VII C MTs. DARUL ULUM SUKARAJA KECAMATAN LOGAS TANAH DARAT KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

FITRIANI, KARTIKA PUTRI (2023) PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF RECONNNECTING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SKI KELAS VII C MTs. DARUL ULUM SUKARAJA KECAMATAN LOGAS TANAH DARAT KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.

[thumbnail of Fitriani Kartika Putri.pdf] Text
Fitriani Kartika Putri.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Adapun yang melatar belakangi penelitian ini adalah Rendahnya Hasil belajar
siswa kelas VII C mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam, siswa kelas VII C
masih banyak siswa yang takut bertanya kepada guru apabila belum memahami
materi, adanya siswa kelas VII C dalam memahami pembelajaran ski sangat
kurang, masih banyak hasil belajar nilai ujian siswa kelas VII C dibawah kkm
(<70), hal tersebut adalah permasalahan yang penulis dapatkan berdasarkan
observasi bersama guru mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata Pelajaran
Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VIIC MTs Darul Ulum Sukaraja
Kecamatan Logas Tanah Darat Kabupaten Kuantan Singingi. Dengan
menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, teknik tes
dan dokumentasi, serta pengolahan data dengan menggunakan Grafik Persentase
dan Diagram batang. Strategi pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini
adalah Strategi pembelajaran aktif Reconnecting merupakan strategi pembelajaran
yang membuat aktif sejak awal melalui aktifitas-aktifitas yang membangun kerja
kelompok dan membuat mereka berpikir tentang materi pelajaran. Reconnecting
(menghubungkan kembali) digunakan untuk mengembalikan perhatian anak didik
setelah beberapa saat tidak melakukan aktifitas tersebut. Dari hasil penelitian,
mengalami peningkatan mulai dari pra tindakan (Pra siklus) 67,88, Siklus I
persentasenya 76,15, Siklus II persentasenya 79,03, dan Siklus III persentasenya
87,69. Maka dapat diambil kesimpulan bahwa “Penerapan Strategi Pembelajaran
Aktif Reconnecting Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata
Pelajaran SKI Kelas VIIC di MTs Darul Ulum Sukaraja Kecamatan Logas Tanah
Darat Kabupaten Kuantan Singingi” dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
Kata Kunci : Strategi Pembelajaran Aktif Reconnecting dan Hasil Belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pembelajaran Aktif Reconnecting dan Hasil Belajar.
Subjects: Pendidikan > Sekolah dan Aktivitasnya; Pendidikan Luar Biasa
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siswa Magang -
Date Deposited: 06 Nov 2024 04:09
Last Modified: 06 Nov 2024 04:09
URI: http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/545

Actions (login required)

View Item
View Item