Search for collections on Repository UNIKS

PENGARUH PEMBERIAN PUPUK NPK DGW (15-15-15) TERHADAP PRODUKSI LABU MADU (Cucurubita moschata

Rino, Aprimahadi (2023) PENGARUH PEMBERIAN PUPUK NPK DGW (15-15-15) TERHADAP PRODUKSI LABU MADU (Cucurubita moschata. Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.

[thumbnail of Rino Aprimahadi.pdf] Text
Rino Aprimahadi.pdf - Other

Download (1MB)

Abstract

Labu madu (Cucurbita moschata) merupakan komoditas tanaman hortikultura semusim dari keluarga Cucurbitaceace yang tumbuh merambat atau menjalar.Penelitian ini dilaksanakan dilahan kelompok tani Beken Jaya, Desa Benai Kecil, Kecamatan Benai, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh pemberian NPK DGW (15:15:15) terhadap produksi tanaman Labu Madu. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial yaitu pupuk NPK DGW (15:15:15) terdiri dari 5 taraf perlakuan dan 3 kali ulangan. Perlakuan D0 (Tanpa pemberian pupuk NPK DGW (15:15:15)), perlakuan D1 (Pemberian 20g/tanaman), perlakuan D2 (Pemberian 40g/tanaman), perlakuan D3 (Pemberian 60g/tanaman) dan perlakuan D4 (Pemberian 80g/tanaman). Berdasarkan hasil penelitian maka diketahui pemberian pupuk NPK DGW (15:15:15) dengan dosis 60g/tannaman (D3) adalah perlakuan yang terbaik untuk semua perlakuan dan berpengaruh nyata terhadap parameter berat buah pertanaman 1673,33 gram, berat buah perplot 6700,00 gram, panjang buah 25,9167 cm. Namun tidak berpengaruh nyata terhadap umur berbunga tanaman labu madu.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Labu Madu, produksi, NPK DGW (15:15:15)
Subjects: Teknologi > Pertanian dan Teknologi Berkaitan
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: Siswa Magang -
Date Deposited: 19 Aug 2024 06:36
Last Modified: 19 Aug 2024 06:36
URI: http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/599

Actions (login required)

View Item
View Item