Niasy, Permata Putri Z (2024) PENGARUH PELAKSANAAN PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK TERHADAP AKHLAK TERPUJI PESERTA DIDIK KELAS II DI MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH AWALIYAH AL-HIDAYAH KECAMATAN SENTAJO RAYA. Diploma thesis, Universitas Islam Kuantan Singingi.
![[thumbnail of FULL SKRIPSINiasi permata putri z.pdf]](http://repository.uniks.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
FULL SKRIPSINiasi permata putri z.pdf
Download (3MB)
![[thumbnail of RINGKASAN SKRIPSI NIASY PERMATA PUTRI.pdf]](http://repository.uniks.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
RINGKASAN SKRIPSI NIASY PERMATA PUTRI.pdf
Download (773kB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pembelajaran Aqidah Akhlak
dalam membentuk akhlak terpuji peserta didik. Namun dalam hasil pra penelitian
ditemukan bahwa peserta didik di MDTA Al-Hidayah Kecamatan Sentajo Raya
kurang dalam menerapkan nilai-nilai akhlak terpuji tersebut pada kehidupan
sehari-hari. Sedangkan guru telah melakukan tugas-tugasnya semaksimal
mungkin dalam menyelenggarakan pembelajaran Aqidah Akhlak. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh Pelaksanaan
Pembelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Akhlak Terpuji Peserta Didik Kelas II
MDTA Al-Hidayah Kecamatan Sentajo Raya. Jenis penelitian ini adalah
kuantitatif asosiatif kasual dengan jumlah 22 peserta didik. Teknik pengumpulan
data menggunakan angket, observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan
analisis data menggunakan rumus Regresi Linier Sederhana yang diolah
menggunakan software SPSS. Kesimpulan penelitian ini adalah tidak ada
pengaruh Pelaksanaan Pembelajaran Aqidah Akhlak terhadap Akhlak Terpuji
Peserta Didik Kelas II Mdta Al-Hidayah Kecamatan Sentajo Raya. Hal ini dapat
dilihat dari nilai thitung sebesar 0,982 yang mana lebih kecil dari ttabel sebesar 2,086.
Selain itu nilai Signifikansi (Sig) yakni sebesar 0,338 > 0,05 yang menandakan
bahwa tidak ada pengaruh Pelaksanaan Pembelajaran Aqidah Akhlak tehadap
Akhlak Terpuji Peserta Didik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembelajaran Aqidah Akhlak, Akhlak Terpuji Peserta Didik |
Subjects: | Agama > Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email pustakauniks@gmail.com |
Date Deposited: | 13 Jan 2025 07:07 |
Last Modified: | 13 Jan 2025 07:07 |
URI: | http://repository.uniks.ac.id/id/eprint/648 |